0

Sebelumnya anda harus mempunyai software Maktabah Al-Qirtash (Elkirtasse). Elkirtasse dapat anda dapati dengan cara mendownload maupun memesan kepada kami. Memesan DVD anda tidak hanya mendapatkan Elkirtasse saja. Anda juga mendapatkan Maktabah Syamilah, Maktabah Fiqh Islamy, Salafi DB, dan lain-lain yang kami kemas dalam satu kaset.



Berikut tutorial penginstalan Elkirtasse pada OS Wndows dan Linux. Untuk versi Mac tidak kami sertakan karena link download file-nya rusak. Pastikan anda sudah memiliki DVD-nya secara original dari zulfanafdhilla.com dengan memesan langsung kepada kami maupun agen official reseller kami.

Instalasi pada Windows

Langkah Instalasi di Windows seperti biasa.

1. Buka folder Program/Windows lalu klik file "elkirtasse-3.6.8_2".
2. Kemudian akan muncul jendela dialog seperti dibawah ini. Lalu klik tombol berikut.


3. Kemudian chek list pada kolom acception. Lalu klik tombol التالي.


4. Kemudian akan muncul jendela dialog pada gambar 1., adalah folder untuk pengisntalan, kemudian klik التالي. Secara default penginstalan pada Lokal Disk C (SYSTEM). Namun apabila ingin menyimpan file program pada folder dan disk lain klik تغييىر maka akan tampil jendela dialog seperti padagambar 2.. Lalu pilihlah lokasi folder yang ingin dipilih. Selanjutnya klik موافق.
5. Kemudian lanjutkan saja. Klik saja tombol yang berwarga agak kebiruan sampai instalasi selesai. Sedangkan tombol إلغاءالامر yaitu perintah untuk membatalkan proses/cancel.

Instalasi pada Linux

Langkah-langkah instalasi software elkirtasse pada Ubuntu, adalah sebagai berikut:

1. Klik binary .deb elkirtasse dengan nama file "elkirtasse-2.00-ubuntu-10.4.deb" pada folder Program/Linux di dalam DVD-nya atau jika sudah hilang silahkan unduh dengan link ini.
*Tampilan pada OS Windows
2. Install dulu library pendukung, yaitu: libqtgui4 dan libqt4-xml. Bisa pake apt-get atau download .deb nya.
sudo apt-get install libqt4-dbus libqt4-xml libqtcore4 libqtgui4 qt4-qtconfig
sudo dpkg -i /path/to/elkirtasse-2.00-ubuntu-10.4.deb
atau masukkan keyword libqtgui4 dan libqt4-xml di apt-web, bisa di server Repo UGM atau di http://apt-web.dahsy.at/. Unduh file-file yang diperlukan, lalu install dengan perintah berikut:
sudo dpkg -i /path/to/libqtgui4.deb /path/to/libqt4-xml
sudo dpkg -i /path/to/elkirtasse-2.00-ubuntu-10.4.deb
Cara lain untuk menginstal El Kirtasse di Linux adalah.

1. System Reuitmen : telah terinstall, qtgui dan qtxml. jika belum istall saja melaluiSynaptic Package Manager.

2. Klik file "elkirtasse-3.05.deb" pada folder Program/Linux di DVD-nya atau jika sudah hilang silahkan unduh dengan link ini.
*Tampilan pada OS Windows

Setelah terinstall, elkirtasse sudah dapat dibuka melalui:

Applications - Office - Elkirtasse

Perlu anda ketahui, Elkirtasse yang sudah terinstal tidak memiliki buku apapun. Oleh karenanya silahkan download buku/kitabnya disini.

Posting Komentar

 
Top